Seperti yang kita tahu jika para penyayi dan juga para aktor yang asalnya dari korea selatan ini bisa menarik perhatian para fansnya, apalagi para fans wanita. Para aktor korea ini memiliki riasan dan gaya rambut yang cukup khas, model rambut yang mereka gunakan juga bisa membut mereka menjadi terlihat lebih manis, tampan, dan juga karismatik. Kebanyakan para pria korea ini menggunakan model rambut yang ada poninya, hal tersebut memberikan kesan yang cukup manis. Tapi selain model rambut tersebut masil banyak lagi model rambut pria korea lainnya, penasaran? Yuk simak penjelasannya dibawah ini:
- Gaya Rambut Quiff Haircut
Model rambut yang satu ini tidak menggunakan poni dan modelnya cukup terlihat acak-acakan, model rambut ini sudah ada dari tahun 50an. Jika Anda perhatikan lebih detail lagi potongan rambutnya ini mitip dengan potongan undercut. Yang membedakannya pada potongan Quiff ini lebih terlihat messy. Bagi Anda yang ingin menggunakan model rambut yang satu ini Anda bisa memotong tipis bagian samping dan bagain belakang rambut Anda.
- Gaya Rambut Pria Korea Style Curtain Haircut
Model rambut yang satu ini lebih di kenal dengan model rambut belah tengah. Bagi Anda yang sering menonton drama korea model rambut ini pastinya sudah tidak asing lagi. Model rambut ini memang cukup simpel, tapi bagi Anda yang ingin menggunakan model rambut ini Anda harus memanjangkan rambut Anda hingga tebal. Jika menggunakan model rambut yang satu ini Anda jangan lupa untuk mencukur jambang Anda ya. Potongan yang satu ini tidak akan pernah ketinggalan jaman, bagi para pria yang menggunakan mode rambut ini akan terlihat maskulin tapi tetap manis.
- Gaya Rambut Pria Korea Style Crew Cut Berponi
Bagi Anda yang tidak suka ribet untuk menata rambut, Anda ini bisa menggunakan nmodel rambut ala militer yang satu ini, potongan rambut ini tidak memiliki poni dan di bagian samping dan belakang tipis. Potongan rambut crew cut ini memang cenderung lebih pendek, jika menggunakan model rambut yang satu ini Anda bisa terlihat lebih segar.
- Gaya Rambut Potongan Caesar Cut
Model rambut pria korea yang satu ini juga cocok digunakan untuk para cowok di Indonesia. Model rambut yang satu ini memiliki bagian poni yang cenderung lebih pendek dan bisa Anda atur ke samping atau ke depan. Model rambut ini cocok juga bagi Anda yang punya rambut lurus atau rambut keriting. Bagi Anda yang memiliki rambut yang tipis model rambut yang satu ini juga sangat cocok untuk Anda, supaya rambut Anda terlihat tebal Anda bisa mengatur bagian poni ke depan.
- Gaya Rambut The Shadow Perm
Model rambut yang satu ini bisa menjadikan penampilan Anda tidak monoton untuk para pria yang memiliki rambut yang ikal. Supaya Anda bisa menggunakan model rambut yang satu ini Anda ini harus memanjangkan rambut Anda hingga tebal. Jika menggunakan model rambut yang satu ini bisa memberikan kesan rambut Anda lebih bervolume dan seimbang, jadi penampilan Anda akan semakin keren.
Bagi Anda yang menggunakan potongan rambut model ini Anda ini harus memberikan perhatian ekstra karena biasanya rambut yang ikal ini lebih cepat tumbuh. Jangan lupa juga untuk rajin merapihkan rambut Anda dibagian samping.